HARIANSUMEDANG.COM – Kondisi Kantor Kecamatan Sukasari memprihatinkan. Atap kantor tersebut nyaris ambruk dan terpaksa ditopang menggunakan bambu.
Kondisi atap yang memprihatinkan ini menimbulkan kekhawatiran akan keselamatan pegawai dan masyarakat yang mengurus keperluan administrasi.
Camat Sukasari Drs H.Asep taupfiq mengaku telah menyampaikan laporan mengenai kerusakan atap kantor tersebut, namun belum ada tindak lanjut yang konkret dari pemerintah daerah.
” Kami berharap pemerintah daerah segera mengalokasikan anggaran untuk perbaikan atap kantor ini, kondisi ini sudah berlangsung cukup lama dan sangat membahayakan.”ujar seorang staf kecamatan.
Baca Juga:
Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kecamatan Surian Untuk Tahun 2025 Dihadiri Anggota DPRD
” Yang Lain Libur, Kami Tempur” Ungkap Salah Seorang Pemain Tim Sepakbola SMP Negeri 2 Conggeang
Beberapa Kepala Desa Keberatan Dana Desa Dialokasikan 20 Persen untuk Penyertaan Modal BUMDes
Sementara Dinas PUPR Kabupaten Sumedang belum memberikan pernyataan resmi terkait hal ini. Pihak dinas diharapkan segera memberikan penjelasan dan solusi atas permasalahan kerusakan atap Kantor Kecamatan Sukasari.
Perbaikan kantor tersebut dinilai mendesak untuk menjamin keamanan dan kelancaran pelayanan publik. ( Dody / NSH ) ***