HARIANSUMEDANG COM – Pemdes Sukawangi Kecamatan Pamulihan berupaya meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi warganya.
Hal itu dibuktikan dengan menerapkan anggaran Dana Desa tahap II tahun 2024 untuk rehabilitasi gedung Poskesdes.
Rehabilitasi gedung Poskesdes tadi berukuran 13 Meter x 11 meter menelan biaya sebesar Rp 57 juta.
Dikatakan Kades Sukawangi, Senin 28/10/2024, pembangunan Poskesdes diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan bagi warga yang membutuhkan layanan kesehatan.
Baca Juga:
Ketua APDESI Sumedang Terima Kunjungan Pengurus Solidaritas Insan Media dan Penulis ( SIMPe )
Kasek SD Negeri Citungku Rancakalong Adang S : ‘ Guru Tidak Bisa Diganti oleh Laptop atau Internet ‘
Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kecamatan Surian Untuk Tahun 2025 Dihadiri Anggota DPRD
“ Kami ingin memastikan bahwa warga Desa Sukawangi mendapatkan akses layanan kesehatan yang layak dan nyaman.
Rehabilitasi gedung Poskesdes ini merupakan salah satu bentuk komitmen kami untuk mewujudkan hal tersebut,” ujar Kades. ( Doddy NSH ) ***