Media POV Indonesia Adakan Workshop Jurnalistik, Ini Tujuannya

Avatar photo

- Pewarta

Selasa, 5 Desember 2023 - 13:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Media POV Indonesia yang dibawah pimpinan Wido Yutrusno adakan workshop jurnalistik bagi kaum millenial. (Dok. Wido Yutrusno)

Media POV Indonesia yang dibawah pimpinan Wido Yutrusno adakan workshop jurnalistik bagi kaum millenial. (Dok. Wido Yutrusno)

HARIANINDONESIA.COM – Media POV Indonesia yang dibawah pimpinan Wido Yutrusno adakan workshop jurnalistik bagi kaum millenial yang diantaranya dari Sekolah Tinggi Ilmu Hukum dan Politik (STHIP) Pelopor Bangsa, anggota gerakan pramuka Kwarcab Kabupaten Bogor, dan Para Pemimpin Redaksi (Pemred). Kegiatan berlangsung di Auditorium Villa Tjokro, Cisarua, Kabupaten Bogor, Senin (04/12/23).

Yuks, dukung promosi kota/kabupaten Anda di media online ini dengan bikin konten artikel dan cerita seputar sejarah, asal-usul kota, tempat wisata, kuliner tradisional, dan hal menarik lainnya. Kirim lewat WA Center: 087815557788.

Wido mengatakan, jika Workshop Jurnalistik ini mengusung dua tema. Tema pertama, yaitu peran generasi milenial sebagai kader jurnalis di Era Society 5.0.

Ia menjelaskan, sengaja pihaknya mengangkat tema tersebut, agar generasi muda Indonesia bisa beradaptasi dengan perkembangan teknologi dan bisa menjadi kader jurnalis di era society 5.0.

“Di era Society 5.0, kader jurnalis memiliki peran krusial dalam menyampaikan informasi yang akurat, relevan, dan berdampak positif pada masyarakat,” kata Wido.

Menurutnya, mereka (Peserta) di era saat ini sangat perlu memahami teknologi terkini, seperti kecerdasan buatan dan analisis data, untuk menyajikan berita secara inovatif dan mendalam.

“Etika jurnalistik dan keahlian menyaring informasi juga tetap menjadi aspek penting dalam menghadapi tantangan disinformasi di era digital,” jelasnya.

Lebih lanjut Wido memaparkan, tema kedua yang di angkat karena bertepatan dengan Pemilu 2024 nanti, yakni “Peran Pers Nasional Dalam Mendukung Terciptanya Pemilu Damai”.

Baginya, pers nasional memiliki peran penting dalam mendukung terciptanya Pemilu Damai 2024. Melalui liputan yang objektif, mendidik pemilih, dan mempromosikan dialog antar partai.

“Dan pers, harus dapat membantu menciptakan atmosfer yang kondusif untuk proses demokratis lima tahunan yang aman dan damai,” tukasnya.

Tampak para peserta dari Gen dan Kaum Millenial tersebut antusias mengikuti workshop tersebut.***

Berita Terkait

Testimoni LSP PAMA PERSADA: 19.000 Karyawan Tersertifikasi di Jaringan PAMA
Silahturahmi Idul Fitri: Diskusi Pasar Modal di BNSP
BKN, BNSP, dan Bappenas: Bersatu Membangun Sistem Dashboard Data ASN
Soal Motif Satu Keluarga Bunuh Diri di Apartemen Teluk Intan Tower Topas, Begini Keterangan Polisi
Kerja Sama Strategis: Kadin Indonesia dan BNSP Fokus Tingkatkan Kualitas Tenaga Kerja
Kapolri Utus Tim Divhumas Hadiri Workshop Jurnalistik Media POV Indonesia, Wido Yutrusno: Terimakasih Jenderal
Polisi Tangkap Seorang Mucikari, Lakukan Eksploitasi Secara Seksual Terhadap Anak Melalui Medsos
Bersihkan Udara di Jakarta, Pemerintah Lanjutkan Water Mist Spraying untuk Kurangi Polusi Udara
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Selasa, 23 Juli 2024 - 09:03 WIB

Testimoni LSP PAMA PERSADA: 19.000 Karyawan Tersertifikasi di Jaringan PAMA

Selasa, 16 April 2024 - 12:49 WIB

Silahturahmi Idul Fitri: Diskusi Pasar Modal di BNSP

Kamis, 28 Maret 2024 - 21:03 WIB

BKN, BNSP, dan Bappenas: Bersatu Membangun Sistem Dashboard Data ASN

Rabu, 13 Maret 2024 - 14:07 WIB

Soal Motif Satu Keluarga Bunuh Diri di Apartemen Teluk Intan Tower Topas, Begini Keterangan Polisi

Senin, 5 Februari 2024 - 15:32 WIB

Kerja Sama Strategis: Kadin Indonesia dan BNSP Fokus Tingkatkan Kualitas Tenaga Kerja

Rabu, 6 Desember 2023 - 07:33 WIB

Kapolri Utus Tim Divhumas Hadiri Workshop Jurnalistik Media POV Indonesia, Wido Yutrusno: Terimakasih Jenderal

Selasa, 5 Desember 2023 - 13:33 WIB

Media POV Indonesia Adakan Workshop Jurnalistik, Ini Tujuannya

Senin, 25 September 2023 - 14:32 WIB

Polisi Tangkap Seorang Mucikari, Lakukan Eksploitasi Secara Seksual Terhadap Anak Melalui Medsos

Berita Terbaru