HARIANSUMEDANG.COM – Empat program akan dijalankan untuk mendongkrak PAD dari Pasar Tanjungsari, yaitu penataan pasar, penertiban PKL, parkir dan mengaktifkan kembali terminal pasar.
Demikian diungkapkan M.Nasir SE, Kepala UPTD Pasar Tanjungsari kepada awak media, Jum’at. 24/01/2025.
Keempat program tadi, kata Nasir, telah berjalan meskipun belum seratus persen
” Saya mengusulkan untuk pembangunan atap pasar, alhamdulilah sebagian telah diberi atap, ” ujarnya.
Nasir yakin bila terminal pasar diaktifkan kembali, Pasar Tanjungsari akan kembali ramai, masyarakat tumpah ruah untuk berbelanja ke Pasar Tanjungsari.
Baca Juga:
Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kecamatan Surian Untuk Tahun 2025 Dihadiri Anggota DPRD
” Yang Lain Libur, Kami Tempur” Ungkap Salah Seorang Pemain Tim Sepakbola SMP Negeri 2 Conggeang
Beberapa Kepala Desa Keberatan Dana Desa Dialokasikan 20 Persen untuk Penyertaan Modal BUMDes
” Dengan ramai dan tumpah ruahnya masyarakat ke Pasar Tanjungsari, akhirnya akan meningkatkan PAD, ” ujar Nasir lagi.
Terkait terminal, ingin dikembalikan kepada situasi beberapa tahun lalu, yakni angkot-angkot tidak berada di luar, tapi kembali berada dalam pasar.
Program selanjutnya, penertiban Pedagang Kaki Lima di jalur selatan yang kelihatannya kumuh. Lalu, penertiban parkir yang masih di bahu jalan dan dalam pasar.
” Kami mohon dukungan semua pihak, agar program-program itu bisa berjalan dengan lancar, ” pungkasnya.
Baca Juga:
SMK Negeri Buahdua Akan buka Stand Teaching Factory ( Tefa ) Pada Milad SMP Negeri 2 Conggeang
Dibimbing Nenden Risda Wulandari SMP Negeri 2 Conggeang Rutin Setiap Akhir Pekan gelar Gelinus
( Dody / NSH ) ***